|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : Deslina | Penulis : PE/CNN
JAKARTA-- Harga jual emas PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam berada di posisi Rp1,053 juta per gram pada Rabu (13/6) pagi. Harga ini turun Rp6.000 per gram dari perdagangan sebelumnya.
Senada, harga pembelian kembali (buyback) juga turun Rp6.000 per gram dari Rp940 ribu per gram menjadi Rp934 ribu per gram.
Berdasarkan data Antam, harga jual emas berukuran 0,5 gram senilai Rp576,5 ribu, 2 gram Rp2,04 juta, 3 gram Rp3,04 juta, 5 gram Rp5,04 juta, 10 gram Rp10,02 juta, 25 gram Rp24,93 juta, dan 50 gram Rp49,79 juta.
Harga Ayam Potong di Pekanbaru Naik Drastis Tembus Rp37 Ribu per Kg
Pedagang Pusing Penjualan Mobil Bekas 2025 Anjlok, Lebih Buruk dari Masa Pandemi
Kemudian, harga emas berukuran 100 gram senilai Rp99,51 juta, 250 gram Rp248,51 juta, 500 gram Rp496,82 juta, dan 1 kilogram Rp993,6 juta.
Harga jual emas tersebut belum termasuk Pajak Penghasilan (PPh) 22 atas emas batangan sebesar 0,45 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).