POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Home Hukum

Tiga Perampok Pecah Kaca Mobil Nasabah BRI Kampar Ditembak

Kamis, 30 Maret 2023 | 20:57:18 WIB

Editor : Putrajaya | Penulis : Putrajaya

Tiga Perampok Pecah Kaca Mobil Nasabah BRI Kampar Ditembak
Tiga perampok asal Sumatera Selatan ditangkap anggota Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau di wilayah Siak Hulu, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar. (Int)

PEKANBARU - Tiga perampok nasabah Bank Rakyat Indonesi (BRI) ditembak anggota Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau di wilayah Siak Hulu, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar.
 
Sebelum ditangkap, ketiga pelaku ini berhasil membawa kabur uang nasabah sebanyak Rp80 juta dengan cara memecahkan kaca mobil korbannya. Namun, hanya selang beberapa menit setelah kejadian, mereka berhasil diringkus, dan dihadiahi timah panas karena melawan. 

Dir Reskrimum Polda Riau, Kombes Pol Asep Darmawan mengungkapkan, sebelum melakukan aksinya, tiga pelaku yang merupakan warga Sumsel itu telah melakukan pengintaian di sekitar bank.

"Korban baru pulang dari bank mengambil uang, kemudian diikuti pelaku di wilayah Bangkinang, dan saat korban sedang turun dari kendaraan ke toko bangunan. Pelaku memecahkan kaca mobil korban dan mengambil uang tersebut," ungkapnya, Kamis (30/3/2023).

Baca :

Setelah melakukan aksi perampokan tersebut, ketiga pelaku kabur ke daerah asalnya di Sumsel dan menikmati uang haram hasil rampokan mereka.

"Setelah dilakukan penyelidikan, diketahui para pelaku berada di Sumsel. Dan kemarin, mereka datang kembali ke Riau dan akan melakukan aksi yang sama," ujarnya .


Pilihan Editor
Berita Lainnya
riau
Jejak Pengabdian Hawk 109/209 di Riau Berlanjut ke Pontianak
Kamis, 8 Januari 2026 | 11:08:00 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
1
3
4
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Bawaslu Kampar Berharap Lahir Kerjasama Kedua Pihak
Bawaslu Kampar Berharap Lahir Kerjasama Kedua...
Rabu, 15 Oktober 2025 | 23:50:18 WIB
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB