|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : DL | Penulis : PE/RIN
PEKANBARU - Kantor DPRD Kota Pekanbaru yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Senin (1/10/2025), terpantau lengang. Akses pintu masuk Kantor DPRD Pekanbaru ditutup dan dijaga ketat TNI.
Sejumlah personel TNI ikut berjaga di pintu masuk, serta area halaman gedung dewan. Penjagaan ini dilakukan, sebagai bentuk antisipasi menyusul aksi unjuk rasa ribuan mahasiswa yang akan digelar di Polda Riau dan DPRD Riau hari ini.
Pantauan di lokasi hingga pukul 17.06 WIB, aktivitas para anggota dewan nyaris tidak tampak, hanya beberapa staf sekretariat yang beraktivitas di ruang kerja masing-masing.
Riau Jadi Simpul Utama Tol Trans Sumatera, Tiga Ruas Masuk PSN Pemerintahan Prabowo
Dua Ruas Tol Trans Sumatera di Sumbar Masuk PSN Era Prabowo
Hanya terlihat beberapa anggota DPRD Pekanbaru yang datang ke kantor, yakni Pangkat Purba (Demokrat), Firman (Nurani-Bangsa), Nofrizal (PAN) dan Firmansyah (PKS).
Salah satu personel Satpol PP menyebutkan, langkah pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi adanya aksi unjuk rasa di Gedung DPRD Pekanbaru.
"Ya, untuk antisipasi saja, jadi penjagaan diperketat. Ada 10 anggota TNI juga yang berjaga,” ujarnya.
Kondisi PLTA Koto Panjang: Debit Air Masuk dan Keluar Terpantau
PWI Dorong Pemerataan Hunian Layak bagi Wartawan, Tapera Pastikan Akses Pembiayaan Terbuka
Sementara itu, Kabag Persidangan dan Perundang-undangan DPRD Pekanbaru Khoruil Effendi saat dijumpai menampik adanya arahan libur bagi pegawai ASN maupun THL.
"Tak ada intruksi libur atau WFH. Masuk seperti biasa," ucap Khoirul. **